HOME

Sunday, June 30, 2024

SOAL SISTEM PENCERNAAN

LATIHAN DAN PEMBAHASAN SOAL : SISTEM PENCERNAAN 

1. Perhatikan ciri – ciri dan fungsi zat makanan berikut.

1. Sumber energi cadangan
2. Bantalan dan pelindung organ vital
3. Pelarut vitamin A, D, E, K
4. Komponen utama enzim
5. Untuk pertumbuhan, perbaikan, dan pemeliharaan sel- sel tubuh
6. Mencegah sembelit
Peran dari lemak adalah…
a. 1, 2, 3
b. 1, 2, 4
c. 3, 5, 2
e. 4, 6, 1
d. 5, 2, 6

Pembahasan : A
Zat makanan :

- Lemak : sumber energi cadangan, bantalan lemak dan pelindung organ dalam misalnya jantung dan lambung, pelarut vitamin A, D, E, K, penjaga suhu tubuh, pembentuk membrane sel.
- Karbohidrat : sumber energi utama, menjaga keseimbangan asam dan basa, pembentuk struktur sel, mengatur metabolism lemak, membantu pengeluaran feses sehingga cegah sembelit.
- Protein : sumber energi, perbaikan jaringan rusak, membentuk enzim, hormon, antibodi, hemoglobin, sistem buffer.
- Vitamin : mengatur metabolisme tubuh.
- Mineral : mengatur metabolisme tubuh.
- Air : pelarut reaksi – reaksi kimia, pengangkut zat – zat dalam tubuh, mengatur suhu tubuh. 

2. Perhatikan organ-organ di bawah!

1) Rektum         5) Kolon
2) Mulut            6) Anus
3) Usus Halus   7) Faring            
4) Lambung      8) Esofagus

Urutan sistem pencernaan yang benar adalah…

a. Mulut → esofagus → faring  lambung  usus halus  kolon  rektum  anus
b. Mulut  lambung  faring  esofagus → usus halus  kolon  rektum  anus 
c. Mulut  faring  esofagus  lambung  usus halus  kolon  rektum  anus
d. Mulut  faring  esofagus  lambung  usus halus  rektum  kolon  anus
e. Mulut → esofagus → faring  usus halus → lambung  rektum  kolon  anus

Pembahasan : C
Saluran cerna dari luar hingga ke dalam yaitu mulut – faring (persimpangan saluran cerna dan napas) – esofagus (kerongkongan) – lambung – usus halus - kolon (usus besar) – rektum – anus.


3. Pasangan enzim dan fungsinya yang benar adalah...

a. Amilase – memecah amilum   laktosa
b. Pepsin – memecah peptida  asam lemak
c. Tripsin – memecah pepton → asam amino
d. Sakrase – memecah sukrosa  glukosa + galaktosa
e. Erepsin – memecah protein → pepton

Pembahasan : C
- Tripsin : memecah pepton  asam amino
- Amilase : memecah amilum  maltose
- Pepsin : memecah protein → pepton
- Sakrase : memecah sukrosa → glukosa + fruktosa
- Erepsin : memecah pepton → asam amino


4. Kelenjar saliva di dalam mulut berperan penting dalam pencernaan makanan antara lain di bawah ini, kecuali...

a. Mengandung amilase untuk mencerna karbohidrat
b. Mengandung lendir untuk memudahkan makanan ditelan
c. Membantu membentuk bolus sebelum ditelan
d. Mengandung asam klorida untuk membunuh kuman
e. Membantu pencernaan secara kimiawi

Pembahasan : D.
Kelenjar air liur/ Parotis terletak di bawah telinga dan menghasilkan air liur yang mengandung enzim Amilase/Ptialin yang berperan dalam pencernaan kimiawi zat amilum/ tepung menjadi gula maltosa. Sementara asam klorida diproduksi di dalam lambung. 


5. Perhatikan gambar gigi permanen dibawah ini ! Yang ditunjuk oleh a dan b adalah...


a. Insisivus dan caninus
b. Caninus dan premolar
c. Insisivus dan molar
d. Premolar dan molar
e. Caninus dan insisivus

Pembahasan: A
Jenis gigi dan fungsinya :
a. Gigi seri (Insisivus) untuk memotong makanan
b. Gigi taring (Caninus) untuk merobek makanan
c. Gigi geraham depan (Premolar) untuk melumatkan makanan
d. Gigi geraham belakang (Molar) untuk melumatkan makanan


6. Perhatikan gambar berikut. Proses pencernaan makanan yang terjadi dalam organ bertanda X yaitu...










a. amilum menjadi maltosa oleh enzim ptialin
b. protein menjadi pepton oleh enzim pepsin
c. pepton menjadi asam amino oleh enzim tripsin
d. emulsi lemak menjadi asam lemak dan gliserol
e. pepton menjadi asam amino oleh enzim erepsin

Pembahasan : B
Organ X : Lambung
Organ Y : Pankreas
Organ Z : Liver/Hati

Di dalam lambung terdapat enzim Pepsin, Renin, dan Lipase
- Pepsin : mengubah protein  pepton
- Renin : menggumpalkan protein susu
- Lipase : Mengubah lemak → asam lemak dan gliserol

7. Parotitis adalah gangguan pada sistem pencernaan yang disebabkan oleh...

a. radang pada usus halus
b. infeksi pada usus buntu
c. radang pada dinding lambung
d. infeksi kelenjar ludah
e. radang pada selaput perut

Pembahasan : D.
Parotitis atau penyakit gondong disebabkan oleh infeksi virus Paramyxovirus sehingga terjadi pembengkakan kelenjar parotis.


8. Hasil pencernaan dari usus halus diangkut oleh sistem pembuluh darah...

a. Intestinalis
b. Porta renalis
c. Pulmonalis
d. Porta hepaticus
e. Abdominalis

Pembahasan : D
Hasil pencernaan usus halus diangkut ke liver melalui pembuluh porta hepatica. Hati adalah berperan mengatur penggunaan nutrien dengan cara menyimpan, mengubah, atau melepaskan nutrien ke dalam aliran darah berdasarkan kebutuhan tubuh. Selain itu, hati memiliki fungsi detoksifikasi yaitu memproses zat - zat berbahaya sebelum diedarkan ke tubuh. 

9. Pernyataan di bawah ini yang salah tentang usus besar adalah...

a. Mengabsorpsi air
b. Tempat pembusukan sisa makanan
c. Memproduksi mukus dan enzim
d. Kolon ascenden adalah kolon yang menanjak 
e. Tempat pembentukan vitamin K

Pembahasan : C
Pada kolon tidak terjadi produksi mukus dan enzim melainkan proses reabsorpsi air, pembentukan vitamin K dan pembusukan sisa makanan untuk selanjutnya dibuang melalui anus. Reabsorpsi vitamin K yang dihasilkan oleh bakteri kolon terjadi melalui membran sel epitel di usus besar, di mana vitamin K dapat masuk ke dalam sirkulasi darah.


10. Pernyataan berikut yang benar adalah...

a. Hanya pencernaan mekanik yang terjadi di mulut
b. Di lambung makanan akan diubah menjadi bolus
c. Pada anus terjadi pembusukan sisa makanan
d. Asam klorida pada lambung mengaktifkan tripsinogen
e. Pada ileum terjadi penyerapan asam amino

Pembahasan : E
- Dalam mulut berlangsung dua proses pencernaan yaitu pencernaan mekanik yang dibantu oleh gigi dan pencernaan kimiawi yang dibantu oleh enzim Ptialin. Makanan yang sudah lumat dan bercampur air liur disebut bolus yang selanjutnya akan masuk ke esofagus. 
- Di lambung makanan akan dicerna oleh bantuan enzim sehingga terbentuk bubur khim (bubur masam) karena bercampur dengan asam klorida. 
- Anus merupakan saluran pengeluaran feses sehingga disana tidak terjadi pembusukan sisa makanan. 
- Asam klorida pada lambung berperan mengaktifkan pepsinogen menjadi pepsin. 
- Ileum atau usus penyerapan merupakan tempat penyerapan zat - zat makanan seperti glukosa, asam lemak dan gliserol maupun asam amino. 

11. Pada usus besar terjadi penyerapan air yang berlebihan yang menyebabkan feses menjadi keras yang dinamakan...

a. Gastritis
b. Defekasi
c. Hemoroid
d. Konstipasi 
e. Apendisitis 

Pembahasan : D

Konstipasi atau yang disebut sembelit merupakan ganguan pencernaan yang disebabkan kurangnya konsumsi serat dan air sehingga feses menjadi keras dan sulit buang air besar. 

12. Jika jumlah glukosa dalam tubuh berlebihan, maka hormon insulin akan mengubahnya menjadi...

a. Glikogen 
b. Fruktosa 
c. Amilum 
d. Maltose 
e. Heksosa 

Pembahasan : A

Hormon Insulin diproduksi oleh pankreas dan berperan untuk mengatur kadar glukosa darah. Jika kadar glukosa darah tinggi maka glukosa akan diubah menjadi glikogen untuk disimpan sebagai cadangan energi di dalam liver maupun otot rangka.

13. Kerja enzim yang tidak sesuai dengan zat makanan yang dicerna…









Pembahasan : D

Erepsin berperan mengubah pepton menjadi asam amino. 



14. Pada lambung sapi ada bagian yang sama dengan lambung manusia yaitu...

a. Abomasum
b. Reticulum
c. Rumen
d. Omasum 
e. Fundus

Pembahasan : A 

Hewan Ruminansia adalah hewan mamalia yang memamah atau memakan dua kali. Contoh : sapi, kerbau, domba, kambing dll. Lambung ada 4 yaitu rumen (perut besar), retikulum (perut jala), omasum (perut buku) dan abomasum (perut masam). Perut abomasum disebut perut sebenarnya karena dibagian tersebut terjadi pencernaan oleh enzim dan dihasilkan asam klorida sehingga 
mirip seperti lambung manusia. 

15. Pada hewan memamah biak, urutan jalannya makanan dari mulut sampai keempat macam lambung yaitu...

a. Mulut → rumen  reticulum  omasum  kembali ke mulut  abomasum
b. Mulut  omasum  abomasum  kembali ke mulut  rumen reticulum
c. Mulut  rumen → reticulum  omasum  abomasum  kembali ke mulut
d. Mulut  rumen  reticulum  kembali ke mulut  omasum  abomasum
e. Mulut  reticulum  kembali ke mulut  rumen  omasum  abomasum 

Pembahasan : D
Jalur pencernaan makanan pada ruminansia yaitu : Mulut  rumen  reticulum (dibentuk jadi gumpalan/bolus)  bolus dimuntahkan kembali ke mulut untuk dimamah kedua kalinya   omasum  abomasum.


No comments:

Post a Comment

SISTEM INDRA

  1. Reseptor yang berfungsi sebagai penerima rangsangan dari dalam tubuh sendiri disebut … a. Eksteroreseptor b. Interoreseptor c. Propiose...